Jumat, 19 April 2013

UJIAN PAKET B: Pekan Depan, 1.231 Peserta di Kulonprogo Ikuti Ujian

ilustrasi.dok
KULONPROGO-Dinas Pendidikan (Disdik) Kulonprogo mencatat sedikitnya 1.231 peserta bakal mengikuti ujian Kejar Paket B, 22-24 April mendatang. Para peserta berasal dari 36 Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) dan satu Sanggar Kegiatan Belajar (SKB) di Kulonprogo.
Kabid Pendidikan Nonformal Informal, Seni dan Olahraga Disdik Kulonprogo, Eko Teguh Santoso mengatakan, 1.231 peserta yang mengikuti ujian terdiri dari 516 pria dan 715 wanita. Menurutnya, jumlah peserta ujian tahun ini lebih banyak banyak dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 872 orang.
Ia mengungkapkan peningkatan peserta ujian itu seiring berlipatnya jumlah PKBM. Tahun lalu, di Kulonprogo hanya terdapat empat PKBM. Jumlah itu meningkat menjadi 36 plus satu SKB tahun ini.
“Jumlah PKBM-nya hampir merata di semua kecamatan. Total ada 36 dan 1 SKB. Hanya saja memang ada beberapa yang jumlahnya lebih banyak. Seperti di Panjatan, di sana ada 6 PKBM,” katanya, Jumat (19/4/2013) siang.
Jadwal ujian Kejar Paket B, lanjut Eko, sama dengan Ujian Akhir Nasional SMP, tapi digelar siang hari. Nanti ujian digelar di masing-masing PKBM dengan meminjam ruangan Sekolah Dasar setempat.
Terpisah, pengelola PKBM Bumi Pertiwi, Desa Bumirejo, Kecamatan Lendah, Dwi Wijiningsih mengatakan secara umum 25 peserta Kejar Paket B dari lembaga tersebut telah siap mengikuti ujian. Selama beerapa bulan belakangan, pihaknya rutin melakukan latihan menggunakan soal-soal lama.
“Untuk persiapan materi saya rasa kami sudah siap dan saya optimis para peserta bisa mengerjakannya. Hanya saja, kami merisaukan teknis pengisian kunci jawaban yang sama dengan ujian SMP yaitu menghitamkan lembar kunci jawaban,” kata Dwi.

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

harap komentar dengan sopan dan tidak mengandung SARA

Protected by Copyscape Web Copyright Protection Software