Selasa, 01 Oktober 2013

BlackBerry 9720 Resmi Masuk Indonesia

BlackBerry
BlackBerry 9720
 
 
JAKARTA, KOMPAS.com — BlackBerry memang sedang fokus pada sistem operasi BlackBerry 10. Namun, mereka masih mengembangkan sistem operasi BlackBerry OS lawas untuk negara berkembang. Di pasar Indonesia, BlackBerry baru saja merilis ponsel pintar seri 9720 di Jakarta, Selasa (1/10/2013).

Perangkat ini menggunakan sistem operasi BlackBerry OS versi 7.1. Produk yang tersedia dalam warna hitam dan putih ini dibanderol Rp 2,6 juta dan mulai dipasarkan mulai pekan pertama Oktober 2013.

Ardo Fadhola, Senior Country Product Manager BlackBerry Southeast Asia, mengatakan, BlackBerry 9720 mengalami peningkatan software dan unit baterai agar konsumsi daya baterainya efisien. "BlackBerry 9720 menjadi salah satu ponsel BlackBerry OS yang paling irit daya karena kami telah meningkatkan sistem konsumsi dayanya," ujar Ardo.

Ia menargetkan 9720 untuk pasar menengah ke bawah bagi para pengguna ponsel fitur yang ingin beralih ke ponsel pintar.

BlackBerry 9720 mengusung layar sentuh berukuran 2,8 inci dengan desain papan ketik fisik format QWERTY. Di bawah layar terdapat tombol fisik untuk melakukan panggilan telepon, menu, touchpad, back, dan tombol daya.

Ponsel ini memakai prosesor single core Tavor MG1 806 MHz, RAM 512, kamera belakang 5 MP dan baterai 1.450 mAh. Memori internal yang disediakan hanya 512 MB, tetapi dapat diperluas dengan tambahan kartu memori MicroSD. Ia juga mendukung koneksi 3G.

Karena telah memakai sistem operasi BlackBerry OS 7.1, ponsel ini mendukung fitur BBM Voice yang memungkinkan pengguna melakukan panggilan telepon dengan koneksi Wi-Fi.

tekno.kompas.com/read/2013/10/01/1508247/BlackBerry.9720.Resmi.Masuk.Indonesia

Tidak ada komentar :

Posting Komentar

harap komentar dengan sopan dan tidak mengandung SARA

Protected by Copyscape Web Copyright Protection Software