
Melalui tampilan tersebut, penumpang dapat melihat 80 produk yang dijajakan toko kelontong Tesco. Ketika pengguna menemukan produk yang ia inginkan, mereka dapat menyematkannya ke daftar belanja menggunakan scanner barcode.
“Ini merupakan kesempatan untuk menampilkan apa yang kami dapat lakukan untuk 30 ribu orang perhari yang berangkat dari Gatwick Airport North Terminal. Di mana banyak dari penumpang ingin mengisi kulkas mereka yang kosong dirumah ketika mereka sampai,” tutur Tesco Internet Retailing Director, Ken Towle. Demikian dilansir dari ZDNet, Kamis (9/8/2012).
Supermarket virtual ini diaktifkan menyusul peluncuran toko yang sama di Korea Selatan pada 2012. Di mana para penumpang di Korea Selatan dapat berbelanja di halte bus serta stasiun kereta bawah tanah dengan menggunakan smartphone mereka yang melakukan scanner barcode ke billboard untuk melakukan transaksi.
Sumber: http://techno.okezone.com/read/2012/08/08/57/675086/inilah-supermarket-virtual-di-bandara
Tidak ada komentar :
Posting Komentar
harap komentar dengan sopan dan tidak mengandung SARA